Contoh Soal Essay Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas XI Semester 2 K13 Beserta JawabanPart-6

Contoh Soal Essay Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas XI Semester 2 K13 Beserta Jawaban Part-6 merupakan lanjutan soal essai agama Islam semester genap kelas 11 kurikulum 2013 bagian ke-5 (nomor 46-60), dengan materi yang sama, yaitu soal-soal tentang Prinsip dan Praktik Ekonomi Islam.

Selain itu, bagi anda yang belum membaca materi yang sama dalam bentuk pilihan ganda atau PG, admin telah mempublishnya pada tulisan soal PG PAI edisi revisi bagian ke-5 sampai bagian ke-6.

Lanjut ke soal essay PAI bagian ke-6, berikut dibawah ini soal dan kunci jawaban dimulai dari pertanyaan nomor 61.

61. Sebutkan syarat-syarat terjadinya mudrabah!
Jawaban:
a. Modal/barang yang diserahkan ini berbentuk uang tunai
b. Modal harus diketahui dengan jelas
c. Keuntungannya harus jelas persentasenya
d. Melafazkan ijab dari pemilik modal

62. Apa yang dimaksud bank konvensional?
Jawaban: bank konvensional yaitu bank yang fungsi utamanya menghimpun dana untuk disalurkan kepada yang memerlukan, baik perorangan maupun badan usaha, guna mengembangkan usahanya dengan menggunakan sistem bunga

63. Apa yang dimaksud mudharabah muqayadah?
Jawaban: mudharabah muqayadah adalah kebalikan dari mudarabah muthalaqah, yakni usaha yang akan dijlalankan dengan dibatasi oleh jenis usaha, waktu, atau tempat usaha.

64. Seorang nasabah harus menjelaskan akad perjanjian dengan bank agar tidak terdapat unsur riba. Apa saja akad yang harus diperhatikan tersebut?
Jawaban: agar tidak terdapat unsur riba, nasabah yang akan mengadakan akad perjanjian dengan bank dapat melaksanakan perihal sebagaimana berikut.
a. Mudarabah atau qirad
b. Syirkah atau perseroan
c. Wadiah atau titipan uang
d. Qard hasan atau peminjaman yang baik
e. murabahah atau bank membelikan barang yang diperlukan oleh pengusaha untuk dijual lagi dan bank dapat minta tambahan atas harga pembeliannya.

65. Jelaskan yang dimaksud musyarakah!
Jawaban: musyarakah adalah kerjasama antara pihak bank dan pengusaha dimana masing-masing sama-sama memiliki saham. Oleh karena itu, kedua belah pihak mengelola usahanya secara bersama-sama dan menanggung untung ruginya secara bersama-sama pula.

66. Apa hikmah qirad bagi setiap pelakunya?
Jawaban: adanya qirad ini memberi banyak hikmah bagi setiap pelakunya antara lain sebagai berikut.
a. mewujudkan persaudaraan dan persatuan
b. mengurangi/menghilangkan pengangguran
c. memberikan pertolongan pada fakir miskin untuk dapat hidup mandiri

67. Apa yang dimaksud muamalah?
Jawaban: muamalah merupakah bagian dari hukum Islam yang mengatur hubungan antara seseorang dan orang lain, baik seseorang itu pribadi maupun berbentuk badan hukum seperti perseroan,firma, yayasan, dan negara.

68. Jelaskan yang dimaksud Musaqah, Muzara’ah, dan Mukhabarah!
Jawaban:
a. Musaqah, disebut juga parohan kebun, adalah kerja sama antara pemilik kebun dan petani dimana sang pemilik kebun menyerahkan kepada petani agar dipelihara dan hasil panennya nanti akan dibagi 2 menurut presentase yang ditentukan pada waktu akad.
b. Muzara’ah adalah kerja sama dalam bidang pertanian antara pemilik lahan petani dan penggarap dimana benih tanamannya berasal dari petani.
c. Mukhabarah adalah kerja sama dalam bidang pertanian antara pemilik lahan dan petani dimana benih tanamannya berasal dari pemilik lahan.

69. Transaksi ekonomi dalam Islam itu harus memenuhi prinsip-prinsip dasar sesuai syara’. Sebutkanlah prinsip-prinsip dasar tersebut!
Jawaban: beberapa prinsip dasar dalam setiap transaksi ekonomi yang ditentukan oleh syara’ adalah sebagai berikut.
a. setiap transaksi mengikat orang lain (pihak) yang melakukan transkasi itu sendiri, kecuali transaksi yang jelas-jelas melanggar aturan syariat.
b. syarat transaksi itu dirancang dan dilaksanakan selama tidak bertentangan dengan peraturan-peraturan syariat dan sopan santun.
c. setiap transaksi dilakukan secara sukarela tanpa ada paksaan dari pihak mana pun.
d. Islam mewajibkan agar setiap perencanaan transaksi dan pelaksanaannya didasarkan atas niat yang baik, sehingga segala bentuk penipuan, dan penyelewengan dapat dihindari. Bagi yang tertipu atau dicurangi diberi hak khiyar.

70. Apa akibat dari operasional bank syariah yang tidak menggunakan bunga?
Jawaban:
- tidak berdampak inflasi
- Mendorong investasi
- Mendorong pembukaan lapangan kerja baru
- Pemerataan pendapatan

Lanjut ke soal penilaian tengah semester genap => Contoh Soal UTS/PTS Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas XI Semester 2 Beserta Jawaban
LihatTutupKomentar